Balatro Mendapat Reklasifikasi Rating PEGI dari 18 ke 12
Raden Erlangga – Setelah melalui proses aju banding, Balatro, game indie yang menggabungkan elemen roguelite dengan poker, berhasil mengubah rating PEGI-nya dari PEGI 18 menjadi PEGI 12.

Balatro awalnya mendapat rating PEGI 18 karena dianggap mempromosikan “judi”, padahal tidak ada uang sungguhan yang dipertaruhkan dalam game ini. Kabar ini dibagikan oleh sang kreator game, LocalThunk, di Twitter dan telah dikonfirmasi dalam siaran pers dari PEGI, badan yang bertanggung jawab memberikan rating game di Eropa.
Dalam siaran pers tersebut, PEGI menyatakan bahwa banding yang diajukan oleh penerbit Balatro, telah berhasil, dan rating game akan diubah.
“Dewan Banding menyimpulkan bahwa meskipun game ini menjelaskan berbagai kombinasi tangan poker, elemen fantasi dalam mekanik roguelite deck-building game ini cukup untuk mendapatkan rating PEGI 12“.
Perubahan Kebijakan PEGI di Masa Depan
PEGI akan mulai mengembangkan seperangkat kriteria baru untuk menangani game-game yang memiliki elemen perjudian. Saat ini, organisasi PEGI menyatakan bahwa “pengajaran atau penggambaran glamor perjudian simulasi secara otomatis mengarah ke rating PEGI 18.”
Namun, PEGI akan mulai mempertimbangkan cara yang lebih baik untuk mengklasifikasikan game seperti Balatro. Game semacam ini sekarang akan mendapatkan rating PEGI 12. Sementara rating PEGI 18 akan tetap berlaku untuk “game yang mensimulasikan perjudian yang biasanya dimainkan di kasino dan arena taruhan,” yang tidak termasuk Balatro.
Jangan lupa follow semua media sosial Share Button Media buat selalu update di dunia dalam gaming!