Bloober Team Terbuka Untuk Membuat Remake Dan Game Baru Silent Hill
Raden Erlangga – Setelah perilisan Silent Hill 2 Remake, awalnya muncul keraguan dari sebagian penggemar mengenai apakah remake ini mampu mempertahankan esensi dan daya tarik asli dari game PS2 tersebut. Namun, hasilnya jauh lebih baik dari yang diperkirakan. Dengan visual yang diperbarui dan elemen gameplay yang ditingkatkan, game ini berhasil mencatatkan penjualan lebih dari satu juta copy.
Menyusul kesuksesan ini, banyak yang bertanya-tanya tentang langkah selanjutnya untuk franchise Silent Hill dan Bloober Team. Dalam wawancara dengan IGN, Wojciech Piejko, direktur dan desainer dari Bloober Team, menyatakan bahwa timnya terbuka untuk kemungkinan mengerjakan remake lain dari seri ini atau bahkan membuat game baru yang sepenuhnya orisinal. “Saya pikir kami selalu terbuka. Jika kami menyukai kesempatan itu, kami akan mengambilnya. Seperti halnya Silent Hill 2, Anda bisa meremake legenda. Jadi, saya percaya bahwa segalanya mungkin”, kata Piejko.
Berkaca pada situasi ini, jika Bloober Team memutuskan untuk mengambil pendekatan kreatif dan menciptakan game Silent Hill yang benar-benar baru. Hal ini mungkin bisa menjadi angin segar yang dibutuhkan oleh franchise ini. Bukannya terus-menerus mengandalkan nostalgia, game baru ini bisa menghadirkan inovasi dan membawa franchise Silent Hill kembali ke puncak popularitas.
Selain membuka kemungkinan untuk proyek Silent Hill lainnya, Bloober Team juga sedang sibuk dengan proyek baru mereka, Cronos: The New Dawn. Game ini adalah game sci-fi survival horror yang berlatar tahun 1980-an di Polandia yang hancur akibat bencana. Cronos akan mengusung elemen cerita perjalanan waktu yang unik. Dan akan menjadi eksplorasi pertama Bloober Team ke dalam franchise survival horror yang sepenuhnya orisinal. Game ini dijadwalkan rilis di PlayStation 5, Xbox Series X|S, dan PC melalui Steam.
Dan untuk berita seputar dunia game dan liputan lainnya bisa kalian dapatkan di channel YouTube, Instagram dan juga situs Share Button.