Capcom Unjuk Heavy & Light Bowgun di Monster Hunter Rise

Belakangan ini Capcom terus membagikan video yang memperkenalkan senjata untuk game Monster Hunter Rise, dimana pada dua video terbaru ini, Capcom menampilkan senjata Heavy Bowgun dan Light Bowgun. Pada kedua video baru ini mendemonstrasikan action baru dan unik untuk kedua senjata tersebut, serta beberapa detail baru yang ditampilkan pada situs resmi Monster Hunter.

Monster Hunter Rise Heavy Bowgun

YouTube player

Gerakan unik pertama untuk Heavy Bowgun adalah Silkbind Attack “Free Silkbind Glide.” Gerakan ini akan membuat kalian melayang ke arah yang kalian tuju. Kalian juga bisa langsung melakukan serangan close-range atau memasukan senjata kalian setelah melakukan gerakan tersebut. Gerakan selanjutnya adalah “Counter Shot,” dimana kalian akan memasuki posisi counterattack, dan sebuah serangan mematikan akan dikeluarkan ketika kalian terkena serangan dalam posisi ini.

Monster Hunter Rise Light Bowgun

YouTube player

Video kedua yang dibagikan menampilkan action baru untuk senjata Light Bowgun. Gerakan pertama yang ditampilkan bernama “Silkbind Glide,” yang merupakan versi cepat dari Silkbind Glide milik Heavy Bowgun. Para pengguna Light Bowgun dapat melakukan serangan yang kuat, serta serangan jarak dekat, setelah menggunakan gerakan tersebut. Selanjutnya “Fanning vault” akan membuat melontarkan sang pengguna dengan sebuah Wirebug untuk menghujani musuh dengan tembakan dari atas. Saat di udara, kalian bisa menembak, melakukan reload, atau menembakan Wyvernblast langsung kebawah kalian.

Monster Hunter Rise nantinya akan dirilis secara global untuk Nintendo Switch pada tanggal 26 Maret, 2021.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More