Cyberpunk 2077 Sudah Dalam Tahap Akhir Pengembangan

Cyberpunk 2077, sebuah proyek ambisius yang dikembangkan oleh CD Projekt Red ini menjadi salah satu game yang paling diantisipasi khususnya untuk tahun ini. Setelah mengalami penundaan pada Januari lalu, CD Projekt Red juga tidak banyak membagikan informasi mengenai game ini. Meskipun beberapa kali terdapat berita mengenai game ini yang bukan turun langsung dari mulut CDPR seperti lolosnya CB2077 dibadan rating Australia hingga kustomisasi alat kelamin dalam game ini. Berita baiknya, menurut laporan finansial CDPR mereka menyebut bahwa game ini “dalam masa pengembangan akhir”.

Mengingat jadwal rilis Cyberpunk 2077 yang direncanakan rilis di September 2020 mendatang, sepertinya cukup masuk akal apabila CDPR menyebut bahwa game ini sudah dalam tahap pengembangan akhir. Hanya tinggal menunggu waktu, mungkin CDPR saat ini sedang membereskan bug-bug yang tersisa di dalam proyek teranyar mereka,

Cyberpunk 2077 direncanakan rilis 17 September 2020 mendatang pada platform PC, Xbox One, dan PS4. Sampai saat ini belum ada informasi apakah game ini juga akan rilis di platform next-gen.

 

Sumber : Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More