Dark Souls 3 Kini Berjalan di 60FPS Pada Xbox Series

Berkat FPS Boost milik Microsoft, game Dark Souls 3 kini dapat berjalan di 60 FPS pada konsol Xbox Series X serta Series S.

Diungkapkan melalui media sosial Twitter oleh akun Xbox sendiri, bahwa update gratis ini, kini telah tersedia untuk seluruh pengguna Xbox Series X maupun Series S. Untuk mendapatkan upgrade FPS Boost, Microsoft merekomendasikan untuk melakukan reboot konsol kalian setelah update tersebut selesai.

Seperti yang dicatat oleh Eurogamer, update ini akan membawa Dark Souls 3 mendekati level performa yang terlihat di PS5. Via backwards compatibility, Dark Souls 3 terkunci pada 1080p/60 FPS di konsol terbaru Sony, namun di Xbox Series X/S hanya mendukung resolusi sampai dengan 900p. Tapi dengan lonjakan FPS ke 60 akan menghadirkan pengalaman bermain yang lebih baik dibandingkan sebelumnya.

FPS Boost ini merupakan kombinasi dengan hard drive SSD dari Xbox Series X/S yang memotong waktu loading menjadi lebih pendek, sehingga membuat Dark Souls menarik untuk dilirik kembali jika sebelumnya kalian cukup kecewa dengan perbedaan performa di kedua konsol ini. Hal ini juga merupakan sebuah kesempatan yang menarik, untuk memainkan game dari FromSoftware sebelum Elden Ring dirilis pada awal tahun depan.

Dark Souls 3 sendiri merupakan salah satu dari 95 game yang mendukung FPS Boost di Xbox Series.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More