Director God of War ‘Telah Mengungkap’ Ragnarok Lebih Dari Setahun Yang Lalu

Game God of War dari Santa Monic Studio yang dirilis pada tahun 2018 merupakan kesuksesan besar untuk sang developer dan juga publisher Sony, dengan kesuksesan tersebut meninggalkan pertanyaan kapan para gamer akan mendapatkan game selanjutnya dari game tersebut. Akhirnya, Sony telah mengungkap bahwa game selanjutnya dari God of War akan hadir pada konsol PlayStation 5 di tahun 2021 mendatang, pengumuman tersebut dihadirkan sebagai penutup acara PlayStation 5 Showcase pagi tadi, namun terdapat seorang fans dari God of War mengungkap bahwa petunjuk mengenai game tersebut sudah muncul lebih dari setahun yang lalu.

Teaser yang dibagikan hari ini cukup pendek, dengan menampilkan ikon dari franchise tersebut, dengan simbol yang bersinar sebelum kemudian menampilkan sebuah pesan berbunyi, “Ragnarok is coming.” Seorang pengguna Reddit yang bernama Sangaria4 menunjukan pada postingannya di r/GamingLeaksAndRumours, bahwa pesan tersebut sama dengan pesan tersembunyi dari director God fo War, Cory Barlog dalam sebuat postingan Twitter yang telah di posting pada bulan April tahun kemarin.

https://twitter.com/corybarlog/status/1119846983252893696

Postingan Barlog dimuai dengan menampilkan berbagai catatan pengembangan, dan kenangan indah dari enam tahun yang berujung pada perilisan God of War (2018). Dalam postingan tersebut terdapat berbagai gambar berupa coretan, catatan, gambar-gambar dari trailer pertama yang ditampilkan pada E3 2017, dan yang lainnya. Jika kalian mengambil huruf pertama dari setiap kalimat awal di postingan yang panjang darinya, maka akan terbentuk sebuah kalimat “Ragnarok is coming.”

Ragnarok dalam mitologi Skandinavia pada dasarnya merupakan akhir dari dunia, dengan dimana para dewa-dewi Norse berperang melawan berbagai raksasa, dan iblis, dan dalam kekalahan mereka menyebabkan semua daratan yang ada di Bumi tenggelam ke laut, hal ini berdasarkan ringkasan beberapa puisi oleh Encyclopedia Bitannica. Ide mengenai hal tersebut telah digunakan media lain seperti Marvel Cinematic Universe untuk Thor: Ragnarok, dan Ragnarok yang diramalkan dalam God of War (2018).

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More