Disco Elysium Akan Dapatkan Adaptasi Serial TV
Seiring berjalannya waktu, berbagai adaptasi game menuju dunia perfilman semakin meningkat. Jika sebelumnya banyak judul yang telah gagal mengeksekusinya, namun kini beberapa judul game justru mulai dilirik untuk diadaptasi menjadi sebuah film ataupun serial tv. Kesuksesan adaptasi Netflix The Witcher mungkin menjadi salah satu acuan bagi para pengembang untuk berani mengambil langkah ini seperti, The Last of Us HBO dan juga The Cuphead Show yang akan dirilis dalam waktu mendatang.
Tidak mau ketinggalan, sebuah game indie yang rilis pada 2019 lalu – Disco Elysium akan mendapatkan adaptasi TV seriesnya juga menurut laporan dari Variety. Disco Elysium pertamakali dirilis pada Oktober 2019 eksklusif untuk platform PC, mengambil universe yang sama dengan novel Sacred and Terrible Air tahun 2013. Pada game ini kamu akan memainkan sebuah pengalaman sebagai detektif yang ditugaskan untuk memecahkan kasus pembunuhan misterius di sebuah kota yang masih dalam tahap pemulihan sejak perang yang berlangsung puluhan tahun lamanya.
Perilisan Disco Elysium membawa dampak yang sangat positif dari berbagai penggemar dan juga kritikus profesional, berhasil mendapatkan skor yang tinggi di berbagai media reviewer serta berhasil menyabet berbagai penghargaan mulai dari The Game Awards 2019 hingga penghargaan lainnya di tahun 2020. Banyak gamer yang memuji art-style dengan sentuhan watercolor, narasi dan penulisan cerita yang dalam, serta beberapa elemen yang menarik yang juga kabarnya akan hadir di serial TV-nya nanti.
Developer game ini ZA/UM bekerjasama dengan dj2 Entertainment, perusahaan yang sama yang membantu dalam produksi film Sonic The Hedgehog yang rilis pada awal tahun ini. Dj2 Entertainment juga memegang beberapa lisensi game untuk diadaptasi menjadi serial tv ataupun layar lebar seperti Life is Strange, Little Nightmares, Sleeping Dogs, dan juga Vampyr.
Sumber : The Verge