Dodonpachi True Death Akhirnya Hadir di Nintendo Switch

Raden Erlangga – Akhirnya setelah lama menjadi title eksklusif di Xbox 360 dan Arcade, Dodonpachi True Death resmi akan tuju Nintendo Switch pada bulan ini.
 

 

Live Wire mengumumkan bahwa game bullet hell shoot ‘em up yang dikembangkan oleh CAVE Interactive, DoDonPachi True Death, akan dirilis untuk Nintendo Switch melalui Nintendo eShop pada 19 Desember di Jepang. Game ini akan dijual seharga 4.400 yen dan hanya mendukung bahasa Jepang.

Game ini pertama kali debut di arcade Jepang pada 20 April 2012. Versi Xbox 360 kemudian dirilis pada 30 Mei 2013, juga di Jepang. Pada November 2020, versi arcade-nya dirilis secara global oleh exA-Arcadia, memperluas akses bagi penggemar di seluruh dunia.

Dan untuk berita seputar dunia game dan juga liputan lainnya bisa kalian dapatkan di channel YouTube, Instagram dan juga situs Share Button.

 

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More