Dr. Disrespect Tidak Akan Kembali Ke Twitch Dan Akan Menuju Meja Hijau
Setelah satu minggu bungkam, Dr Disrespect akhirnya memberikan pernyataan yang menyebut bahwa dirinya masih belum mengetahui alasan dirinya diban oleh Twitch.
Apapun yang terjadi oleh Herschel “Dr Disrespect” Beahm IV akan memakan waktu yang cukup lama untuk mengetahui kebenaran dan bahkan setelah wawancara pertamanya setelah di ban, kita masih baru mendapatkan sedikit informasi namun yang pasti Dr Disrespect tidak akan pernah kembali ke Twitch.
berbicara kepada PC Gamer, Beahm mengklaim bahwa Twitch masih belum memberitahukan alasan dibalik terbannya channel Twitch miliknya, namun namun ia mengesampingkan bahwa mungkin ada hubungannya dengan dirinya yang membahas teori konspirasi coronavirus dan merujuk kepada pelanggaran pidan sebagai “spekulasi gila”.
Pada wawancaranya, ia sangat berhati-hati dengan apa yang keluar dari mulutnya untuk keamanan legal namun dirinya secara tegas mengkonfirmasi tidak akan kembali ke Twitch. Namun tentunya ia berniat untuk melanjutkan karirnya sebagai streamer di tempat lain.
“Katakan saja semua kartu ada di atas meja”, sebut Beahm. “Aku lebih memfokuskan untuk memastikan langkahku berikutnya, apakah akan pindah platform atau tidak, itu adalah keputusan yang tepat untuk komunitas dan Champions Clubs yang mengikutiku.”
Beahm juga mengesampingkan kontrak eksklusif baru seperti yang pernah ia lakukan dengan Twitch, dan mengisyaratkan bahwa alih-alih melakukan streaming di pesaing Twitch seperti Youtube Gaming atau Facebook Gaming (atau bahkan Spotify seperti rumor yang beredar), dia mungkin lebih memilih untuk melakukan streaming di website miliknya yaitu Champions Club.
Seperti yang kamu lihat, tidak ada satupun pernyataan dari Beahm yang menjelaskan apa yang ia ketahui, atau menebak alasan mengapa dirinya diban terlepas Twitch memberitahukannya ataupun tidak.
Namun, Beahm juga mengklaim ia sedang mempertimbangkan untuk mengambil langkah hukum melawan Twitch, walaupun ia sendiri masih belum mengetahui tuduhan apa yang ingin ia layangkan.
Sumber : Metro