Final Fantasy 7 Remake OST Plus Rilis Desember Ini

Soundtrack video game terus menjadi sebuah bisnis besar, dimana banyak penggemar game tersebut memberikan support mereka, dan menikmati alunan musik yang menemani mereka dalam perjalanan game mereka. Dengan semakin banyak soundtrack game yang masuk ke layanan streaming seperti kebanyakan game Final Fantasy yang kini telah tersedia di Spotify, terdapat juga permintaan yang tinggi untuk perilisan keseluruhan soundtrack tersebut dalam format fisik.

Square Enix belum lama ini telah mengungkap bahwa mereka akan terus merilis koleksi tersebut, yang kini akan menghadirkan edisi terbaru untuk judul game mereka yang dirilis pada tahun 2020 ini.

Sang publisher dan developer telah mengumumkan bahwa Final Fantasy VII Remake akan mendapatkan sebuah soundtrack baru yang akan dirilis pada bulan Desember ini. Final Fantas VII Remake Original Soundtrack Plus telah dingukap oleh akun resmi Twitter Square Enix Music.

Soundtrack baru ini akan menghadirkan banyak musik yang belum pernah dirilis dalam game remake JRPG ini. Set yang berisikan empat CD ini akan menghadirkan track background music, cutscene, dan yang lainnya, yang tidak ditemukan pada perilisan soundtrack lainnya.

Edisi Plus dari soundtrack Final Fantasy VII Remake ini, yang akan dirilis di Jepang pada tanggal 23 Desember nanti, merupakan perilisan kelima dari soundtrack game tersebut. Sebelumnya game ini telah mendapatkan soundtrack biasa, Orchestral Arrangement Album, Acoustic Arrangements, dan dual pack Vinyl yang menghadirkan soundtrack Final Fantasy VII Remake dan game originalnya. Soundtrack Plus ini juga akan menghadirkan artwork original dari sang desainer karakter franchise, Tetsuya Nomura.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More