Game Simulasi Bisnis, Port Royale 4 Siap Berlayar Menuju Konsol Dan PC
Sebuah game bertemakan business simulation berjudul Port Royale 4 dikabarkan akan diluncurkan tahun ini. Kalypso Media yang merupakan publisher game tersebut beserta Gaming Minds Studios sebagai developernya mengumumkan, bahwa game Port Royale 4 akan dirilis untuk konsol PlayStation 4, Nintendo Switch dan Xbox One, serta PC melalui Steam dan Kalypso Store, pada tanggal 25 September mendatang.
Selain itu, mulai hari ini, pemain yang membeli game Port Royale 4 versi PC melalui Kalypso Store akan mendapatkan akses langsung ke closed beta game tersebut, dimana dalam closed beta tersebut sudah memiliki semua tutorial yang ada, Spanish Campaign yang sudah lengkap, dan juga Free Mode dengan negara Spanyol beserta empat kelas karakter yang dapat dimainkan. Kedepannya, akan lebih banyak konten dan update yang akan dimasukan kedalam closed beta menjelang perilisan resmi game tersebut. Closed beta hanya tersedia dalam bahasa Inggris.
Dalam game Port Royale 4, kalian akan menggerakan seorang gurbenur muda yang ambisius untuk mempelajari cara mengatur dan mengembangkan pemukiman kecilnya menjadi sebuah kota dagang. Kalian akan mengembangkan rantai produksi yang menghubungkan berbagai pulau yang ada, dan membuat jalur perdagangan yang kompleks di perairan Caribbean. Kalian juga akan menyelesaikan tugas untuk mendapatkan nama, agar bisa membangun kota, berbagai kapal dan yang lainnya, selain itu kalian juga bisa mengambil ahli kota negara pesaing kalian atau memburu armada mereka. Kalian juga harus mengawasi adanya ancaman dari bajak laut dan privateers lainnya.
Sumber: gematsu