Ghost of Tsushima Berhasil Terjual Sebanyak 2,4 Juta Unit Dalam Tiga Hari
Kabar gembira datang lagi dari salah satu game eksklusif Sony yang baru saja dirilis pada minggu kemarin. Sebelumnya, game dari developer Sucker Punch ini telah berhasil menduduki rangking teratas penjualan di Jepang (Famitsu), dan Inggris (UK Charts), kali ini game tersebut mendapatkan pengumuman resmi dari Sony, bahwa telah berhasil masuk kedalam jajaran game eksklusif PlayStation 4 yang memiliki jumlah penjualan tercepat. Tercatat dalam waktu sekitar tiga hari saja, game Ghost of Tsushima berhasil terjual sebanyak 2,4 juta unit di seluruh dunia.
Namun, Sony tidak menunjukan, game apa yang dikalahkan oleh Ghost of Tsushima untuk mendapatkan gelar tersebut, namun jika membicarakan mengenai kandidat untuk dikalahkann, game yang dirilis pada tahun 2017 – Horizon: Zero Dawn sepertinya merupakan sebuah kandidat untuk menjadi lawan Ghost of Tsushima, dengan penjualan sebesar 2,6 juta unit pada minggu pertama perilisan game tersebut.
Walau Ghost of Tsushima berhasil masuk dalam jajaran tersebut, namun IP original ini masih memiliki penjualan yang cukup jauh jika dibandingkan dengan penjualan game eksklusif PS4 lainnya, seperti God of War yang terjual sebanyak 3,1 juta Unit pada tiga hari pertama perilisannya, sedangkan untuk game Spider-Man terjual sebanyak 3,3 juta unit, Final Fantasy VII Remake terjual sebanyak 3,5 juta Unit, dan game eksklusif PS4 yang kontroversial, The Last of Us Part II yang telah terjual sebanyak 4 juta unit, semua penjualan game diatas merupakan total penjualan selama tiga hari.
Sumber: Gamesindustry