Investor Nintendo Percaya Switch Akan Mengalahkan Wii

Nintendo Switch merupakan sebuah kesuksesan besar bagi perusahaan raksasa game Nintendo, dengan konsol hybrid tersebut telah berhasil menarik perhatian banyak orang dimasa pandemi. Dengan pengumuman baru-baru ini bahwa Switch telah terjual sebanyak 80 juta unit, tampaknya langit merupakan batasan untuk konsol kecil ini, dan tampaknya Nintendo dan beberapa investor mereka merasakan hal yang sama.

Dalam sesi tanya jawab investor belum lama ini, Shuntaro Furukawa dari Nintendo memberikan beberapa pandangan mengenai strategi penjualan konsol Nintendo Switch kedepannya. Salah satu pertanyaan yang diajukan oleh investor adalah penjualan konsol Switch, yang menurut investor berada “dalam kisaran sekitar jarak 100 juta unit yang telah dicapai oleh konsol Wii.” Tidak hanya hal tersebut merupakan sebuah suara kepercayaan dari para investor bahwa Switch akan dapat sesukses konsol Wii, namun Nintendo telah memiliki rencana bahwa konsol tersebut akan melampaui Nintendo Wii.

Furukawa menyatakan bahwa Nintendo memiliki tujuan untuk mempertahankan momentum trending penjualan tetap naik, dengan menjual beberapa konsol ke setiap keluarga. Furukawa menekankan bahwa pertumbuhan regional telah sangat kuat di seluruh dunia, dan dengan lonjakan penjualan, lebih banyak keluarga yang membeli beberapa konsol Switch. Dilansir dari hasil penelitian Nintendo, 20% penjualan keluarga didorong oleh permintaan untuk beberapa konsol di rumah yang sama.

Sulit untuk meremehkan tingkat kesuksesan yang dialami Nintendo, dan terdapat banyak faktor yang mendorong pertumbuhan yang besar tersebut. Pendorong utama, yang disebutkan dalam Q&A investor, adalah game first-party Nintendo, seperti Animal Corssing: New Horizons, dan Pokemon Sword and Shield. Dengan game yang sangat mudah untuk dikenali dan tidak tersedia di platform lain, Nintendo mampu memanfaatkan orang-orang yang terjebak di dalam rumah selama masa karantina agar dapat memainkan game-game tersebut.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More