IP Astral Chain Kini Dimiliki Oleh Nintendo

Ketika sebuah game eksklusif Nintendo dibuat oleh sebuah developer independen, tentunya terdapat beberapa pertanyaan yang muncul. Sebagai contohnya, siapa yang menjadi pemilik IP game tersebut. Ketika hal ini menyangkut IP Astral Chain, kini kita telah memiliki Jawabannya. Dilansir dari Video Game Chronicles, diketahui dari Atsushi Inaba, salah satu pendiri dan Executive Producer Astral Chain, IP tersebut merupakan milik Nintendo.

Astral Chain sendiri muncul pada tahun 2019, dan menawarkan sebuah pendekatan yang unik dari sebuah game beat’em up. Setelah para pemain memilih salah satu dari kembar yang akan mereka kontrol, mereka akan bekerja bersama Legion, yang akan membantu mereka untuk menghadapi para Chimera yang menyusupi dunia nyata dari Astral Plane. (Bagi kalian yang mengenal JoJo’s Bizarre Adventures, penampilan dari Legion ini cukup mirip dengan Stand.) Tugas kalian adalah menyelidiki berbagai kasus, dan mengalahkan berbagai musuh yang menghadang.

Performa Astral Chain sendiri sangat baik, sebagai sebuah IP yang baru. Pada bulan Mei tahun lalu, NIntendo mengkonfirmasi bahwa game eksklusif untuk Nintendo Switch tersebut berhasil terjual lebih dari satu juta kopi. Dan untuk merayakan ulang tahun pertama dari game tersebut di bulan Agustus tahun lalu. Spirit yang terinspirasi dari karakter-karakter Astral Chain telah ditambahkan ke game eksklusif Nintendo lainnya, Super Smash Bros Ultimate.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More