Komposer Di Balik Zelda Breath of The Wild Resmi Meninggalkan Nintendo

Raden Erlangga – Yasuaki Iwata, komposer berbakat yang telah menghadirkan musik-musik ikonik untuk sejumlah game Nintendo. Seperti The Legend of Zelda: Breath of the Wild, Mario Kart 8, dan Animal Crossing: New Horizons. Baru-baru ini mengumumkan pengunduran dirinya dari Nintendo melalui akun X pribadinya pada 5 November. Walaupun Iwata sebenarnya telah meninggalkan posisinya sejak Juli tahun lalu, kabar ini baru ia umumkan sekarang.

 

Yasuaki Iwata
Twitter

 

Dalam unggahannya, Iwata menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemar yang telah menikmati karyanya selama ini. Dan ia mengungkapkan bahwa ia kini tengah terlibat dalam beberapa proyek baru. “Terima kasih kepada semua yang telah mendukung saya dan mendengarkan musik yang saya ciptakan melalui proyek-proyek yang saya ikuti,” tulisnya. Ia berharap bisa segera membagikan karya-karya barunya kepada publik dan berterima kasih kepada penggemar yang terus mendukung perjalanan musiknya.

Iwata memulai kariernya di Nintendo dengan proyek Super Mario 3D World pada 2013 dan kemudian terlibat dalam proyek-proyek besar lainnya, terutama saat era Nintendo Switch dimulai. Musiknya yang menghiasi Mario Kart 8 Deluxe, Breath of the Wild, ARMS, Super Smash Bros. Ultimate, hingga tema utama Animal Crossing: New Horizons, telah menjadi bagian yang sangat diingat dalam pengalaman para pemain.

Walaupun tidak lagi berafiliasi dengan Nintendo, Iwata berjanji akan terus berkarya di dunia musik video game. Kepergian ini tentu membawa perasaan campur aduk bagi para penggemar yang telah lama menikmati karyanya. Tetapi sekaligus menimbulkan antusiasme atas proyek-proyek baru yang akan segera ia hadirkan.

Dan untuk berita seputar dunia game dan liputan lainnya bisa kalian dapatkan di channel YouTube, Instagram dan juga situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More