Kontroler Untuk Gamer Disabilitas Dari PlayStation Akhirnya Dapat Nama Resmi

Seperti manusia pada umumnya, tidak sedikit gamer yang membutuhkan hal lebih ketika sedang bermain, dan kontroler yang biasa kita gunakan kemungkinan sangat sulit untuk mereka gunakan. Tentunya untuk mempermudah sebagian gamer yang memiliki kebutuhan khusus pemilik platform biasanya akan menghadirkan sebuah kontroler yang memang di desain untuk mempermudah mereka, seperti yang tengah dilakukan oleh PlayStation dengan Project Leonardo mereka yang akhirnya mendapatkan sebuah nama resmi.

Diungkap melalui postingan di PlayStation Blog, selain menampilkan nama resminya, Sony juga mengungkap informasi baru untuk kit aksesbilitas mereka. Project Leonardo yang kini bernama Access akan memiliki User Interface-nya sendiri di konsol PlayStation 5, dimana para penggunanya bisa menambahkan sejumlah profil kontroler, mapping tombol, dan mengatur deadzone dan juga sensitivitas stick kontroler.

Access sendiri pertama kali diungkap pada acara CES awal tahun ini, dan menjadi yang menjadi pertama kalinya dimana PlayStation membuat sebuah kontroler first-party yang dikhususkan untuk para gamer dengan berkebutuhan khusus. Pada saat yang sama ini, diungkap juga kalau Access akan memiliki komponen yang dapat diganti, termasuk sejumlah variasi tombol dan caps untuk beradaptasi pada banyak kebutuhkan.

Sejauh ini, Sony sendiri masih belum mengumumkan harga untuk kontroler Access mereka, dan kapan akan merilisnya. Namun mengingat kalau Sony akan segera menggelar PlayStation Showcase dalam waktu dekat ini, mungkin saja informasi ini akan diumumkan di sana.


Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

 

Sumber: PlayStation Blog

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More