Mai Shiranui Siap Bertarung di Street Fighter 6 Sebagai DLC Musim Kedua

Raden Erlangga – Capcom baru saja merilis trailer terbaru untuk Street Fighter 6, memperkenalkan karakter DLC berikutnya di musim kedua. Shiranui Mai, salah satu ikon dari seri Fatal Fury dan King of Fighters, akan bergabung sebagai petarung tamu kedua dalam game ini. Sebelumnya, Terry Bogard, rekan satu franchise-nya dari SNK, lebih dahulu hadir pada bulan September.

YouTube player

Capcom juga mengonfirmasi bahwa Mai akan bergabung di penghujung tahun 2024 sebagai karakter DLC ketiga di musim ini. Sebelumnya, Street Fighter 6 telah menambahkan M. Bison pada Juni dan Terry Bogard di September. Setelah Mai, pemain dapat menantikan Elena yang akan hadir pada musim semi 2025.

Gimana menurut kalian dengan desain Shiranui Mai dengan RE Engine?

Dan untuk berita seputar dunia game dan juga liputan lainnya bisa kalian dapatkan di channel YouTube, Instagram dan juga situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More