Maid of Sker Untuk PS4, Xbox One, dan PC Dirilis Bulan Ini

Wales Interactive, selaku publisher sekaligus developer untuk game first-person survival horror berjudul Maid of Sker, belum lama ini mengumumkan melalui Steam dan jumpa pres, bahwa mereka akan merilis game Maid of Sker ini pada tanggal 28 Juli nanti, . Game survival horror ini akan diluncurkan secara digital untuk Steam, sedangkan untuk Xbox One dan PlayStation 4 akan mendapatkan versi fisik dan digital, dimana versi fisiknya akan dirilis oleh Perp Games. Masih sama dengan pengumuman sebelumnya pada akhir bulan April kemarin, game ini akan dirilis untuk konsol Nintendo Switch pada kuartal ketiga tahun ini atau pada bulan Oktober tahun ini.

Untuk merayakan hal ini, Wales Intractive telah membagikan sebuah trailer terbaru yang memperlihatkan gameplay Maid of Sker, yang bisa kalian simak di bawah ini.

YouTube player

Maid of Sker, merupakan sebuah game horror yang terinspirasi oleh cerita rakyat Wales mengenai Elisabeth Williams, dimana dalam game Maid of Sker ini akan membawa kembali para pemainnya ke tahun 1898 untuk menjelajahi Hotel Sker. Hanya dilengkapi sebuah perangkat suara untuk melindungi diri kalian, kalian harus selalu waspada dalam mimpi buruk ini agar bisa memecahkan misteri supernatural yang ada di Hotel Sker.

Tertarik untuk memainkannya pada platform PC? Berikut spesifikasi yang direkomendasikan untuk menjalankan game ini. (Steam)

Minimum

  • OS: Windows 7, 8.1, 10 (64-bit required)
  • Processor: Intel® Core™ i5-4460 or AMD FX™-6300 or better
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA® GeForce® GTX 760 or AMD Radeon™ R7 260x with 2GB Video RAM
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 14 GB available space

Recommended

  • OS: Windows 10 64-bit
  • Processor: Intel i5-10500 / AMD Ryzen 5 2600 or greater
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 970 / AMD Radeon R9 290 equivalent or greater
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 14 GB available space

Sumber: gematsu, gamasutra

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More