Mode Co-Op Marvel’s Avengers Tidak Miliki Fitur Join-In-Progress
Marvel’s Avengers seperti masih cukup ketinggalan jaman untuk mode online co-op miliknya. Developer Marvel’s Avengers – Crystal Dynamics telah menjawab beberapa pertanyaan yang tersissa, dan memberikan rincian praktis bagaimana semuanya akan bekerja dalam game penuhnya ketika dirilis nanti.
Baru-baru ini, sang developer mengkonfirmasikan konten umum untuk patch hari pertama game ini, dan kini, kita telah mempelajari lebih banyak tentang struktru misi Avengers, mode co-op, dan juga beberapa batasan yang akan ada di perilisannya. Pada post blog terbaru, Crystal Dynamics mengungkapkan bahwa game ini tidak mengizinkan join-in-progress, setidaknya pada perilisan.
Pada subjek untuk matchmaking, postingan tersebut mengkonfirmasi bahwa sistem ini akan memprioritaskan untuk mempertemukan pemain dengan Power Level yang serupa. Memberikan kesempatan untuk hanya satu versi hero yang dapat hadir di satu tim, Avengers akan menawarkan tiga pilihan terpisah yang di desain untuk membuat proses ini lebih cepat.
Dengan kata lain, kamu perlu mengumpulkan anggota tim kamu sebelum menjalankan misi baru. Pemain lain yang keluar dari permainan akan digantikan oleh bot AI, seperti yang telah kita lihat pada versi betanya. Ini adalah kelalaian yang sangat aneh untuk game co-op 2020, tetapi melihat sang developer yang mengakhiri kalimatnya dengan kata “untuk saat ini”, kita mungkin akan melihat sebuah patch di masa mendatang.
Marvel’s Avengers dijadwalkan rilis pada 4 September 2020 untuk Playstation 4, Xbox One, Stadia, dan juga PC.
Sumber: VG247