Monster Hunter Baru Untuk Nintendo Switch?
Ketika rapat tahunan pemegang saham ke 41 Capcom, perusahaan tersebut diberikan dua buah pertanyaan yang spesifik mengenai salah satu franchise populer mereka, Monster Hunter. Pertanyaan tersebut menanyakan, apakah Capcom memiliki rencana untuk membawa game Monster Hunter: World untuk konsol Nintendo Switch, dan apakah Capcom akan membuat sebuah game Monster Hunter yang baru, yang populer dengan para remaja di Jepang.
Tentunya jawaban Capcom mengenai pertanyaan pertama tersebut tidak berubah dari pernyataan yang telah mereka keluarkan pada tahun 2019, bahwa merka tidak berencana untuk membawa Monster Hunter: World untuk konsol hybrid Nintendo tersebut. Dan jawaban dari Capcom untuk pertanyaan kedua tersebut adalah, iya. Capcom sedang berencana untuk mengembangkan sebuah game Monster Hunter yang bisa dinikmati oleh para remaja di Jepang.
Terlepas populernya Monster Hunter: World di luar Jepang, seri Monster Hunter sendiri merupakan sebuah seri game yang sangat populer di Jepang, dimana game tersebut dimainkan hampir semua usia, dari anak-anak hingga orang dewasa. Kebanyakan game Monster Hunter yang dirilis sebelum game Monster Hunter: World, kebanyakan dirilis pada konsol handheld seperti Nintendo 3DS dan PlayStation Portable, yang akhirnya membuat franchise tersebut populer dengan para remaja, karena mereka bisa membawa game tersebut bersama mereka dan bermain bersama ketika jam waktu istirahat atau berkumpul pada suatu tempat layaknya gathering hub.
Hal ini menyebabkan penjualan game Monster Hunter: World yang merupakan game yang hadir pada konsol rumahan ini tidak memiliki penjualan yang gemilang di Jepang, dimana hanya terjual sebanyak 2 juta unti saja, sedangkan Monster Hunter 4 terjual sebanyak 4 juta unit di Jepang.
Jadi, ketika Capcom mengatakan bahwa mereka sedang mengembangkan sebuah game Monster Hunter baru dengan audiens para remaja di Jepang, kemungkinan mereka sedang membicarakan sebuah game untuk perangkat portable seperti Nintendo Switch, yang membuat mereka bisa bermain bersama dengan local multiplayer, yang dimana Monster Hunter: World tidak bisa melakukannya. Terlebih konsol Nintendo Switch di Jepang memiliki penjualan yang telah mengalahkan penjualan konsol PlayStation 4.
Sumber: siliconera, gematsu