Nintendo Sebut Progress Bayonetta 3 Berjalan Dengan Baik Meski Tidak Tampil di E3 2021

Meski sudah cukup lama tidak mendengar update yang penting mengenai  Bayonetta 3, Nintendo belum lama ini telah mengkonfirmasi bahwa game tersebut “berkembang dengan baik” meski tidak muncul di E3 tahun ini.

Berbicara dengan pihak GameSpot, Nate Bihldroff dan Bill Trinen dari Nintendo mengkonfirmasi bahwa game tersebut masih berada di jalurnya, dan Trinen menyatakan bahwa game tersebut “berkembang dengan baik.”

“Kami ingin menunjukan beberapa hal ketika kami sudah siap untuk menunjukannya. Dan tentunya kami ingin menunjukan hal ketika pihak developer sudah siap untuk menunjukannya,” tambah Trinen. “Kami tidak memilikinya pada E3 ini, namun mohon tetap menunggu.”

Bayonetta 3 yang merupakan game eksklusif untuk konsol Nintendo Switch sebelumnya telah diumumkan pada acara The Game Awards di tahun 2017 kemarin, namun info mengenai game tersebut hampir tidak ada. Pada awal tahun ini, director game tersebut, Hideki Kamiya mengatakan “cukup aman untuk berharap” berita mengenai game tersebut di tahun 2021 ini.

Seperti yang dilaporkan oleh Kotaku, melalui media sosial Twitter, Kamiya membagikan tanggapannya kepada mereka yang mempertanyakan apakah pengembangan game tersebut telah berhenti, atau game tersebut telah ditunda akibat yang mengakibatkan kurangnya update untuk game tersebut.

“Saya mengerti mengapa orang-orang mengatakan, ‘Ayo cepat dan merilis info’ atau “tampilkan kami sesuatu,’ namun..,” tulis Kamiya di Twitter. “Pernyataan seberono seperti “Apakah pengembangan telah berhenti?’ atau ‘Saya rasa game tersebut telah ditunda’, dan sebagainya, tidaklah lebih dari pada sampah publik.”

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More