Nintendo Siap Penuhi Permintaan Switch 2

Raden Erlangga Presiden Nintendo, Shuntaro Furukawa, mengomentari kesiapan pasokan Switch 2 menjelang peluncurannya yang dijadwalkan tahun ini. Dalam pertemuan dengan investor, Furukawa menegaskan bahwa Nintendo akan memastikan stok yang cukup untuk penuhi stok menghindari kelangkaan seperti yang sempat terjadi pada Switch generasi pertama.

Shuntaro Furukawa - Memegang Switch
Shuntaro Furukawa

“Pernah ada masa di mana stok Nintendo Switch menjadi langka, sampai-sampai banyak yang berakhir dijual kembali. Karena itu, kami ingin memastikan ketersediaan unit yang cukup untuk memenuhi permintaan pasar terhadap Switch 2”

Seperti yang sudah diketahui, Nintendo Switch sempat mengalami keterbatasan stok saat pertama kali dirilis. Bahkan kembali langka selama pandemi akibat kekurangan chip. Untuk mencegah kejadian serupa, Nintendo kini sedang mempersiapkan pasokan agar bisa memenuhi permintaan pasar.

Namun, bukan hanya soal ketersediaan konsol, Nintendo juga mulai mengambil langkah serius untuk menghadapi scalper. Atau pihak yang membeli dalam jumlah besar hanya untuk dijual kembali dengan harga tinggi. Dalam laporan terbaru Nikkei, Furukawa mengatakan bahwa Nintendo akan mengambil semua langkah yang memungkinkan untuk mengatasi masalah ini, berdasarkan pengalaman sebelumnya.

Meski Nintendo telah merilis laporan keuangan terbaru mereka. Informasi mengenai dampak finansial konsol terbaru baru dari Nintendo ini akan dibahas lebih lanjut pada Mei 2025. Sementara itu, Nintendo tetap fokus pada mempersiapkan peluncuran Switch 2 sebaik mungkin. Agar para fans bisa mendapatkannya tanpa kendala stok maupun ulah scalper.

Jangan lupa follow semua media sosial Share Button Media buat selalu update di dunia dalam gaming!

#nintendoswitch2 #nintendo #beritagame #gaming #switch2 #shareButton

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More