Nvidia Konfirmasi Kebocoran GeForce Now Benar, Namun Daftar Game Masih Spekulatif

Nvidia belum lama ini memberikan respon mengenai kebocoran data yang baru-baru ini muncul, yang mengungkap sejumlah game yang belum diumumkan, termasuk sebuah versi Steam dari game God of War, dan Gears 6.

Dalam sebuah postingan blog dan video yang dibagikan pada hari Senin, developer Ighor July mendokumentasi bagaimana ia bisa mengakses databbase untuk layanan streaming Nvidia.

Postingan tersebut berisikan sebuah daftar game, yang disusun oleh pendiri SteamDB, Pavel Djundik, menampilkan game-game yang belum diumumkan, seperti Final Fantasy IX Remake, Bioshock RTX Remaster, Resident Evil 4 Remake, Halo 5 PC, Grand Theft Auto Trilogy remaster, Crysis 4, Half-Life 2 Remastered, Injustice 3, dan yang lainnya.

Nvidia kemudian mengkonfirmasi bahwa daftar tersebut benar, dan mengklaim bahwa hal tersebut digunakan untuk pengujian internal, dan game yang terdaftar tersebut belum tentu ada.

“Nvidia mengetahui sebuah daftar game telah diterbitkan secara tidak resmi, dengan game-game yang telah dirilis dan/atau spekulatif, hanya digunakan untuk pelacakan dan pengujian internal”, ujar juru bicara Nvidia kepada pihak Wccftech. “Pencantuman dalam daftar tersebut bukanlah konfirmasi atau pengumuman game apapun.”

“Nvidia dengan cepat mengambil tindakan untuk menghapus akses ke daftar tersebut. Tidak ada build game rahasia atau informasi pribadi yang diekspos.”

Game yang terdaftar dalam database GeForce Now termasuk:

  • God of War, Returnal dan Demon’s Souls untuk PC
  • GTA3, Vice City dan San Andreas remasters
  • Unannounced Xbox projects (via codename)
  • “Fight for Middle-Earth” dan “Injustice 3: Gods Will Fall”
  • Human: Fall Flat 2
  • Total War 9
  • Helldivers 2
  • Halo 5: Guardians untuk PC
  • Crash Team Racing Nitro-Fueled untuk PC
  • “BioShock 2022”
  • Final Fantasy VII Remake untuk PC
  • Bayonetta 3 untuk PC
  • Crysis 4
  • Kingdom Hearts 4

Sumber: VGC

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More