Overwatch 2 Kemungkinan Akan Menggunakan Pendekatan Crossover Mirip Fortnite

Commercial Leader, dan Vice President dari Overwatch, Jon Spector, mengatakan bahwa ia tertarik untuk menjelajahi crossover brand mirip dengan yang ada di game Fortnite pada Overwatch 2 nanti.

Berbicara dengan pihak Game Informer, Spector mengakui bahwa dirinya merupakan penggemar berat anime, dan merupakan suatu hal yang keren ketika ia melihat Naruto muncul di Fortnite, meski ia tidak memainkan game tersebut.

Spector menyebutkan bahwa hal yang dilakukan Fortnite menarik untuk dicoba, dan jika mereka melakukannya mereka akan mencoba untuk menghadirkan dalam cara yang terasa cocok untuk franchise Overwatch.

Spector menambahkan bahwa Blizzard tidak terlalu tertarik untuk menampilkan iklan dalam Overwatch 2 untuk mendanai transisi game tersebut menjadi game free-to-play. Dimana game ini akan menggunakan battle pass dan kosmetik sebagai pendapatan utama mereka, dan Season 1 dari Overwatch 2 akan bertemakan cyberpunk.

Bukanlah sebuah hal yang sulit untuk membayangkan bahwa Overwatch 2 menggunakan tema berdasarkan brand lainnya. Pada game Overwatch sendiri sebelumnya telah melakukan crossover dengan sejumlah game Blizzard lainnya untuk skin spesial, seperti Nova Widowmaker, dan Kerrigan Legendary Skins.

Crossover brand sendiri berpotensi menghasilkan hal yang sama, meski cukup sulit untuk membayangkan Overwatch menghadirkan karakter anime dan komik ke dalam game, namun setelah mendengar apa yang dipikirkan oleh Blizzard, mungkin akan terdapat Kamehameha di dalam Overwatch 2 nantinya.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More