Oxenfree 2: Lost Signals Ditunda ke Tahun 2023

Game Oxenfree 2: Lost Signals resmi ditunda ke tahun 2023 agar sang developer, Night School Studios bisa membuatnya menjadi game terbaik yang bisa mereka hadirkan.

Night School Studio telah membagikan informasi ini melalui Twitter, dengan mengatakan bahwa penundaan ini karena mereka ingin membuat game ini sebagai game yang “benar-benar spesial” dan “menambahkan lebih banyak lokalisasi.”

“Kami berhutang kepada komunitas kami yang luar biasa untuk membuat OXENFREE II: Lost Signals menjadi game terbaik sebisa mungkin,” tulis Night School Studio. “Melihat fan art kalian, membaca komentar kalian, dan terhubung dengan kalian telah meningkatkan abisi kami untuk membuat game ini menjadi game terbaik kami. Maka untuk memuat OXENFREE II menjadi benar-benar spesial, dan menambahkan lebih banyak lokalisasi, kami memindahkan jendela perilisannya ke 2023. Terima kasih atas kesabaran, dukungan, dan pengertian kalian. Kami tidak sabar untuk membagikan lebih lanjut mengenai game ini. Mohon nantikan.”

Oxenfree 2: Lost Signals sendiri pertama kali diumumkan pada tahun 2021 kemarin dan rencananya akan dirilis untuk Nintendo Switch, PS4, PS5, dan juga Steam. Game ini akan berperan menjadi sebuah sekuel yang bertempat lima tahun setelah kejadian dari game pertamanya yang dirilis di tahun 2016.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More