Eve Online bukan sekadar game online biasa, karena di sana seperti dunia lain yang lengkap dengan ekonominya sendiri.
Bukan hanya dominasi korporasi yang bertempur di galaksi sangat luas, bahkan uang premiumnya bernama Plex bisa ditukar menjadi uang asli.
Dari semua itu, peranan spaceship memiliki tempat tersendiri di hati gamernya.
Sebab ketika ia hancur maka kamu harus membeli pesawat baru dan membuang banyak waktu untuk mempelajari cara menerbangkannya.
Saat ini, CCP selaku developer Eve Online menyelenggarakan event pengumpulan donasi “PLEX for Good,” untuk membantu kebakaran di Australia melalui Palang Merah.
Melalui event tersebut, pemain bernama Kelon Darklight menggunakan spaceship ultra rare miliknya untuk dilelang, dan hasilnya akan didonasi ke sana.
Spaceship ultra rare bernama Gold Magnate yang dimilikinya didapatkan dari turnamen PVP pada 2016 lalu, dan timnya berhasil menang.
Untuk mengetahui seberapa langka spaceship ini, di Eve Online hanya pernah diketahui ada lima pesawat saja, dan tiga di antaranya sudah hancur.
Akhirnya lelang tersebut menarik perhatian Youtuber bernama Scott Manley yang dulu adalah pemain hardcore di Eve Online.
Scott kemudian menggunakan semua uangnya di Eve Online plus uang dari hasil Youtube miliknya untuk berikan penawaran lelang sebesar sejuta PLEX.
Sejuta PLEX bila diterjemahkan ke dalam uang asli mencapai sekitar US$40 ribu, atau sekitar 544,3 juta Rupiah.
Darklight spontan kaget, karena dia sendiri hanya memperkirakan Gold Magnate akan terjual $13 ribu atau sekitar 176,9 juta Rupiah saja.
Bila lelang ini berhasil, maka lelang ini akan menjadi penjualan spaceship termahal di sepanjang sejarah Eve Online, dan memberikan banyak uang untuk didonasikan.(*)
Sumber: Kotaku