Penjualan Global Triangle Strategy Capai Angka 800 Ribu
Square Enix dan Producer Tomoya Asano mengumumkan bahwa total penjualan dari game Triangle Strategy telah mencapai hampir 800 ribu kopi di seluruh dunia. Angka ini termasuk angka yang dikirimkan dan di download. Triangle Strategy sendiri dirilis secara eksklusif di konsol Nintendo Switch pada tanggal 4 Maret kemarin, yang berarti game ini telah terjual hampir 800 ribu kopi dalam kurun waktu dua minggu. Square Enix kemudian mengungkapkan bahwa terdapat lebih dari 200 ribu kopi penjualan game ini datang dari Jepang dan Asis.
Untuk merayakan kesuksesan tersebut, Designer Naoki Ikushima membagikan sebuah gambar dari game tersebut, yang bisa kalian lihat di bawah ini. Belum lama ini, Nintendo dan Square Enix telah membagikan sebuah video yang memperlihatkan proses pembuatan gambar Triangle Strategy tersebut oleh Ikushima.
発売から2週間が経ちました。
日本+アジア地域で20万以上、全世界ではもうすぐ80万という状況です(出荷+DL)
ありがとうございますm_ _mイラストは生島より感謝を込めまして。
どうぞみなさま今後とも応援下さいませ
浅野Pまだの方、#次はノゼリアの王を目指してみませんか? pic.twitter.com/yiyoX043Ib
— トライアングルストラテジー公式 (@TRST_PR) March 18, 2022
Bagi kalian yang penasaran dengan game ini, kalian dapat mendonwload sebuah demo prologue dari Triangle Strategy di eShop Nintendo Switch. Demo ini akan memperkenalkan kalian ke dunia yang ada di Triangle Strategy. Save data kalian yang ada di versi demo ini juga nantinya dapat kalian pindahkan ke versi penuh dari game tersebut ketika kalian memutuskan untuk membeli gamenya. Selain itu, My Nintendo tengah menawarkan sebuah cover art box alternatif dari Triangle Strategy untuk 30 Platinum Point, yang akan tersedia sampai dengan tanggal 30 Juli mendatang.
Sumber: Siliconera