Penjualan Mario Golf: Super Rush Kalahkan Ratchet & Clank: Rift Apart

Game baru Mario telah merebut posisi pertama penjualan game fisik dari Ratchet & Clank: RIft Apart di Inggris. Meski game olahraga Mario bukanlah sebuah game yang besar, namun penjualan minggu pertama Mario Golf: Super Rush lebih tinggi 17,5% dibandingkan dengan Mario Tennis Ace yang dirilis pada tahun 2018, meski terdapat faktor bahwa pada tahun tersebut base Nintendo Switch jauh lebih kecil dibandingkan sekarang.

Hal ini berarti, setelah dua minggu berada di posisi pertama, Ratchet & Clank: Rift Apart harus kehilangan posisi tersebut dan turun ke posisi 3, setelah penurunan penjualan sebesar 78% dibandingkan minggu sebelumnya. Meski pada minggu ketiga terdapat penurunan yang tajam, namun penjualan game eksklusif PlayStation 5 ini sempat meningkat pada minggu kedua, yang merupakan sebuah pencapaian yang langkah. Oleh karena itu, penurunan pada minggu ketiga terlihat cukup tajam. Dan tentunya, performa penjualan game fisik PlayStation 5 sangat dipengaruhi oleh ketersediaan konsol tersebut.

Pada posisi kedua, diambil oleh FIFA 21. Game dari EA tersebut mendapatkan peningkatan penjualan sebanyak 10% dibandingkan minggu sebelumnya, dan tak dapat dipungkiri bahwa European Championships juga menjadi salah satu faktor kenaikan penjualan ini.

Kemudian tentunya terdapat beberapa game baru yang memasuki chart ini, yang salah satunya adalah Scarlet Nexus. Game dari Bandai Namco ini berhasil menduduki posisi ke 8, dengan 58% penjualan di konsol PlayStation 5, 21% di PlayStation 4, dan 20% di konsol Xbox.

Berikut daftar Top 10 penjualan game fisik di Inggris, yang berakhir pada tanggal 26 Juni, 2021.

Last WeekThis WeekTitle
New Entry1Mario Golf: Super Rush
32FIFA 21
13Ratchet & Clank: Rift Apart
44Mario Kart 8: Deluxe
65Animal Crossing: New Horizons
126Assassin’s Creed: Valhalla
87Minecraft (Switch)
New Entry8Scarlet Nexus
149Ring Fit Adventure
910Super Mario 3D World + Bowser’s Fury

Sumber: Gamesindustry

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More