Ratchet & Clank: Rift Apart Manfaatkan SSD PS5 Untuk Pindah Dimensi Secara Cepat

Selain grafis visual yang pastinya memukau, fitur apalagi yang membedakan konsol generasi sekarang dengan next-gen? sebenarnya, jika kamu menonton Future of Gaming PS5 beberapa waktu lalu, sebuah fitur next-gen pada PS5 sendiri sudah diperlihatkan melalui game eksklusif mereka -Ratchet and Clank: Rift Apart. Dua kemampuan utama next-gen yang sempat dipamerkan adalah visual grafis yang memukau dan juga kemampuan storage data yang digadang-gadang 100 kali lebih cepat dari current-gen. Tidak berbicara soal grafis, namun game ini akan memanfaatkan kekuatan SSD dari Playstation 5 untuk menyajikan gameplay yang tidak memungkinkan terjadi di platform konsol generasi sebelumnya.

YouTube player

 

Pada demo Ratchet and Clank : Rift Apart pada event PS5 lalu, Insomniac Games memperlihatkan sesuatu hal yang sangat menarik. Selain visual dan partikel yang ditampilkan luar biasa memukau dari game sebelumnya, kemampuan Ratchet untuk berpindah dimensi secara real-time merupakan fitur lainnya yang dibicarakan orang-orang.

Pada video wawancara terbaru dari creative director Insomniac – Marcus Smith menjelaskan bahwa keunggulan SSD PS5 merupakan kunci yang kuat dalam pengembangan gaya bermain dan gameplay yang mereka kembangkan. Pada Ratchet & Clank: Rift Apart, pemain dapat melompati beberapa dimensi melalui retakan dimensional, tentunya dalam waktu yang singkat.

Tidak hanya itu, Rift Apart juga akan menggunakan fitur DualSense kontroler secara maksimal. Smith memberi contoh dengan double-barrel shotgun, dimana para pemain dapat menentukan apakah ingin menembak dari satu barrel saja atau dua-duanya dengan cara menekan perlahan atau menekan sekaligus.

 

Sumber : VG247

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More