Remedy Entertainment Resmi Mengumumkan FBC: Firebreak
Raden Erlangga – Developer di balik Alan Wake dan Control, Remedy Entertainment, akhirnya mengumumkan proyek multiplayer pertama mereka yang berjudul FBC: Firebreak. Game ini adalah spin-off dari Control yang menawarkan pengalaman co-op tiga pemain dalam semesta yang sama. Pengumuman ini disertai trailer perdana yang diperlihatkan dalam Xbox Partner Preview baru-baru ini.
Meski Remedy terkenal dengan fokus mereka pada game single-player, seperti yang diakui oleh Thomas Puha, direktur komunikasi Remedy. Keinginan untuk menciptakan game PvE multiplayer sudah lama ada di studio ini. “Kami selalu mengerjakan game single-player di Remedy. Dan kami masih punya banyak game single-player yang sedang dikembangkan dan pastinya akan luar biasa. Tapi, banyak dari kami yang juga menyukai game multiplayer”, jelas Puha dalam sebuah wawancara dengan Xbox Wire. “Kami tidak ingin selalu membuat game yang sama. Bagus rasanya menghadapi tantangan baru”.
Meskipun menawarkan co-op yang seru, FBC: Firebreak dipastikan bukanlah game live service yang menuntut pemain untuk terus masuk demi mengumpulkan loot atau khawatir ketinggalan materi. Remedy menegaskan bahwa mereka akan memberikan konten baru secara rutin. Namun tanpa sistem battle pass, season pass, atau elemen langganan lainnya.
Game ini diperkirakan akan rilis pada tahun 2025 untuk PC dan Xbox Series X|S, dengan akses hari pertama pada layanan Xbox Game Pass. Sementara itu, Remedy juga tengah mengerjakan sekuel Control dan remake Max Payne 1 & 2, serta DLC untuk Alan Wake 2 yang dijadwalkan rilis minggu depan.
Dan untuk berita seputar dunia game dan liputan lainnya bisa kalian dapatkan di channel YouTube, Instagram dan juga situs Share Button.