Respawn Tengah Membuat Sebuah IP Baru

Respawn, studio yang berada di belakgn game seperti Apex Legends, Titanfall, dan Star Wars Jedi: Fallen Order, saat ini tengah bekerja untuk membangun sebuah franchise baru dari dasar.

Berita ini hadir dari Nice Zampella, jepala dari Respawn Entertainment, yang mengutip sebuah cuitan yang mengumumkan bahwa sebuah tim kecil di Respawn tengah membuka lowongan pekerjaan untuk sebuah inelectual property yang baru. Tim tersebut saat ini terdiri dari lima orang saja, namun saat ini tengah mencari seorang coder untuk menjadikan tim mereka berjumlah enam orang.

Seperti yang bisa kalian simak pada cuitan Zampella di atas, proyek baru tersebut saat ini masih berada di tahap awal pengembangan dan selain cuitan tersebut mengungkap bahwa Respawn tengah membuka lowongan pekerjaan, cuitan tersebut juga mengkonfirmasi bahwa Respawn sedang mengerjakan sebuah IP baru. Sayangnya hal ini bukan Titanfall 3, atau sekuel dari Star Wars Jedi: Fallen Order.

Mengenai apakah ini akan menjadi sebuah game yang berada di universe Titanfall atau Star Wars, sepertinya hal tersebut tidaklah mungkin, mengingat kedua game tersebut merupakan IP yang sudah ada. Dan lowongan pekerjaan menyebutkan sebuah IP baru yang dibuat dari awal.

Melihat posisi yang diiklankan di situs Respawn yang mengungkapkan bahwa tim kecil ini sedang mencari seseorang untuk “merintis cara baru untuk memungkinkan ‘bertualang sampai kematian alam semesta’,” dan seseorang yang dapat membuat permainan terasa menyenangkan. Pekerjaan yang diiklankan adalah untuk seorang coder tidak terlalu banyak yang dapat diketahui mengenai proyek ini.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More