Sega Menghadirkan Layanan Cloud Gaming

‘Cloud Gaming’ merupakan sebuah layanan yang mempermudah para gamer untuk memainkan game mereka dimana saja, tanpa harus memusingkan spesifikasi yang dibutuhkan. Saat ini banyak perusahaan ternama sudah mulai dan memiliki layanan ‘Cloud Gaming’ mereka sendiri, seperti Google dengan Stadia, Nvidia dengan GeForce Now. Kali ini, salah satu perusahaan asal Jepang – Sega, dikabarkan juga menghadirkan layanan ‘Cloud Gaming’ yang bernama ‘Fog Gaming’.

Dilansir dari Wccftech, Serkan Toto dari Famitsu melaporkan layanan ‘Cloud Gaming’ yang sempat dikabarkan minggu lalu bahwa akan ada suatu hal yang besar akan hadir pada minggu ini melalui Famitsu, dan hal tersebut merupakan layanan ‘Cloud Gaming’ baru dari Sega yang bernama Fog Gaming, dimana Sega akan menggunakan mesin arcade mereka untuk layanan ‘Cloud Gaming’ yang dapat mengurangi biaya yang dikeluarkan Sega, selain itu cara ini diklaim menawarkan latency ultra rendah.

Saat ini terdapat sekitar 200 mesin arcade yang dimiliki atau berafiliasi dengan Sega di seluruh Jepang, dimana para pemain akan langsung terkoneksi dengan mesin arcade terdekat yang ada di lokasi mereka, hal ini akan mengurangi lag dari beberapa puluh milidetik menjadi dibawah satu milidetik. Nama ‘Fog Gaming’ juga merupakan cermin dari cara kerja layanan ini, dimana mendekatkan ‘Cloud’ kepada para pemainnya.

Sumber: wccftech, jagatplay, frontlinejp

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More