Shift Up Memastikan Stellar Blade untuk Berjalan di Steam Deck!
If you know, you know....
Raden Erlangga – Zaman sekarang makin banyak developer yang asal merilis game mereka di PC. Hal ini juga sejalan dengan yang namanya budget, dimana banyak orang mengklaim bahwa biaya optimisasi itu mahal. Tetapi melihat perilisan game seperti Kingdom Come Deliverance 2 yang mulus dihari pertama perilisannya. Ini menjadikan tidak ada alasan tertentu selain developer itu memang malas memport game mereka di PC. Seperti kejadian Dragon’s Dogma 2, Spider-Man 2, The Last of Us 1 dan bahkan Final Fantasy XVI di PC. Yang kalah jauh dengan optimisasi Final Fantasy VII Rebirth.

Untuk mengatasi kontroversi tersebut, Shift Up sedang berusaha untuk menghindari port PC yang buruk ketika mereka merilis Stellar Blade di PC. Hal ini dilakukan karena Shift Up ingin menjaga kualitas gamenya. Dan tidak ingin mendapatkan ulasan negatif karena masalah optimisasi yang seadanya.

“Kami telah mengidentifikasi dan menganalisis kasus-kasus sukses dan gagalnya dari game eksklusif konsol yang dirilis di PC. Kami sedang mempersiapkan rilis game ini dengan cara yang memastikan kesuksesan berkelanjutan di pasar PC,” jelas Shift Up.
Mereka menekankan pentingnya optimisasi, kenyamanan pengguna, dan penambahan konten tambahan. Dengan tujuan memastikan Stellar Blade berjalan lancar bahkan di perangkat seperti Steam Deck dan Asus ROG Ally.