Streaming Spesial Genshin Impact Version 2.3 Akan Tayang Minggu Ini

miHoYo akan menghadirkan sejumlah detail baru mengenai Genshin Impact versi 2.3 melalui sebuah stream spesial yang dijadwalkan untuk tayang pada tanggal 12 November, 2021 nanti. Program spesial ini akan live melalui channel resmi Twitch game tersebut. Mengenai hal yang akan dihadirkan, kemungkinan adalah pengembangan cerita selnajutnya, sejumlah event, karakter baru, dan senjata yang akan hadir di update selanjutnya.

Berdasarkan gambar promosi untuk stream Genshin Impact 2.3, yang menampilkan Traveler, Albedo, dan Gorou. Albedo sendiri telah dihadirkan dalam game ini sebagai karakter limited pada bulan Desember tahun lalu. Untuk Gorou, saat ini masih belum dapat dimainkan. Gorou merupakan penduduk Inazuma, dimana ia muncul dalam cerita pada saat update 2.0. Kemudian diungkap bahwa ia merupakan anggot dari resistance force Sangonomiya menghadapi Vision Hunt Decree dari Raiden Shogun. Preview dari miHoYo mengindikasikan bahwa ia merupakan karakter Archer dengan Vision GEO bintang empat, namun belum diketahui kapan karakter ini akan tiba.

Selain itu, untuk gambar promosi pada pengumuman bahasa Jepang stream 2.3, menampilkan Arataki Itto,yang merupakan karakter Geo bintang lima. Hal ini mengindikasikan bahwa banner Itto akan tiba ketika update 2.3 hadir.

Mengenai hal lainnya yang kemungkinan akan diperlihatkan dalam update 2.3 ini adalah

Untuk gamenya sendiri, Genshin Impact telah tersedia dan dapat kalian mainkan di PS4, PS5, PC dan perangkat Android, serta iOS.

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More