Ubisoft Gak Jadi Hadir di E3 2023, Bikin Event Sendiri

E3, sebuah acara terbesar dalam industri game yang setiap tahun digelar yang biasanya diikuti oleh berbagai macam publisher, mulai dari yang kecil hingga yang besar. Namun tampaknya acara ini sudah mulai kehilangan daya tariknya, dimana trio raksasa di industri game, Microsoft, Sony, dan Nintendo memutuskan untuk tidak hadir dalam acara tersebut. Dan baru-baru ini Ubisoft yang sempat mengatakan akan hadir dalam E3 2023, juga mengabarkan kalau mereka tidak akan hadir, dan malah akan menggelar acara mereka sendiri.

Ubisoft Direct E3 2023

Pada bulan sebelumnya, publisher dari Assassin’s Creed ini menjadi perusahaan besar pertama yang secara publik berkomitmen untuk datang pada acara E3 tahun ini, yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang di Los Angeles Convetion Center.

Sayangnya dalam pernyataan terbaru yang diberikan ke VGC, pihak Ubisoft kini memutuskan untuk membatalkan komitmennya dan menggelar Ubisoft Fordward Live di Los Angeles pada tanggal 12 Juni nanti, tanpa mengungkap alasan mereka. Untuk detailnya akan diberikan mendekati tanggal acara tersebut.

Tren membuat acara sendiri tampaknya semakin ke sini semakin umum, terutama dampak pandemi di tahun 2020 yang membatalkan berbagai macam acara di industri game. Namun para developer dan publisher menyadari bahwa acara-acara untuk menampilkan berbagai informasi baru bisa dilakukan secara online, contohya seperti Ubisoft Forward, dan Xbox & Bethesda Devveloper_Direct Showcase.

Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More