Akhirnya Kalian Bisa Mengelus Anjing Di Division 2
Setahun yang lalu, akun Twitter dengan nama Can You Pet the Dog? Memperlihatkan screenshot bahwa ia tidak dapat mengelus anjing yang ada di game The Division 2. Ternyata Developer The Division 2 memeberikan respon, pada update terbaru untuk The Division 2 memberikan fitur dimana kalian bisa mengelus anjing, dalam pengenalan fitur ini kalian akan menemukan seekor anjing lucu nan imut yang dapat kalian elus pada hub baru dalam expansion Warlord of Newyork.
One of the original inspirations for this account was the initial release of The Division 2, which offered no way to comfort the game's frightened stray dogs. I am happy that players will now be able to show compassion to animals in the post-apocalypse.https://t.co/elVvm7pYg0
— Can You Pet the Dog? (@CanYouPetTheDog) February 11, 2020
Pada awalnya, pada game The Division 2, kalian tidak dapat mengelus hewan imut itu, hal ini menjadi salah satu alasan pertama munculnya akun Can You Pet the Dog? Pada pertemuan awal di game ini, kalian akan menemukan anjing liar yang merana, namun pilihan yang kalian dapat lakukan hanya menembak anjing itu.
Warlord of Newyork sendiri akan menjadi langkah awal menuju era baru di The Division 2, dengan update expansion baru ini juga akan menghadirkan mekanisme yang baru juga, termasuk loot, leveling dan exploritas para pemain. Pada expansi ini para pemain akan dibawa kembali ke Manhatthan, 8 bulan setelah insiden yang terjadi pada game pertama.
Sumber: gamespot