Animal Crossing: New Horizons Mendapatkan Update Pada 23 April Mendatang
Dikabarkan, game yang sedang laris saat ini, Animal Crossing: New Horizons akan mendapatkan sebuah update yang menambahkan sebuah event seasonal spesial yang akan dimulai pada tanggal 23 April. Update gratis ini akan diberikan secara bertahap, dalam update ini kalian akan menemukan wajah baru pada pengunjung pulau kalian, bunga-bunga yang bermekaran serta museum yang lebih luas.
Berikut karakter beserta event yang akan dihadirkan mulai tanggal 23 April nanti
Leif’s Garden Shop – Leif akan menghadiri pulau kalian untuk menjual dedaunan (foliage), termasuk semak belukar (shrubs) dan biji-biji bunga. Barang dekorasi ini akan membantu pulau kalian semakin lebih hijau
Jolly Redd’s Treasure Trawler – Setelah update, Jolly Redd akan muncul di perahunya untuk menjual barang seni beserta perabotan dengan warna yang unik. Sama seperti game Animal Crossing sebelumnya, pemain harus menebak mana yang asli dan mana yang palsu. Setelah membeli barang yang asli, pemain bisa mendonasikannya ke museum untuk membuka sebuah galeri kesenian.
Nature Day (23 April – 4 Mei) – Pada event ini, akan ada sebuah tantangan Nook Miles yang berfokus kepada alam, seperti menanam pohon dan menyirami tanaman.
May Day Tour (1 Mei – 7 Mei) – Pada minggu pertama bulan Mei, pemain dapat menggunakan May Day Ticket untuk mendapatkan sebuah tour terbatas pada sebuah pulau yang berbeda dari pulau misterius biasanya.
International Museum Day (18 Mei – 31 Mei) – Untuk merayakan hari Museum, pemain dapat berpartisipasi dalam sebuah Stamp Rally. Setelah mendapatkan stampel spesial, pemain bisa menikmati kegiatan melihat ikan, serangga dan fossil sambil mengumpulkan stampel yang tersebar di pameran museum untuk mendapatkan hadiah.
Weeding Season (1 Juni – 30 Juni) – Pada event ini, pemain dapat mengunjungi pulau milik Harvey untuk bertemu dengan pasangan Reese dan Cyrus, dan membantu mereka dalam mengatur dan mengambil foto pernikahan bersama dalam sebuah studio pernikahan. Pemain akan mendapatkan barang dengan tema pernikahan sebagai bentuk rasa terima kasih.
Sumber: gematsu, businesswire