Bertanya Mengenai Serikat Pekerja, Karyawan Nintendo Dipecat
Seorang karyawan Nintendo yang dipecat dan telah mengajukan komplain ke National Labor Relations Board, kini mengungkapkan suaranya bersama sejumlah rincian yang menyebabkan ia mengajukan komplain tersebut pada bulan April kemarin.
Dalam sebuah wawancara dengan Axios, mantan tester Nintendo QA, Macenzie Clifton menyebutkan bahwa ia diberhentikan setelah menanyakan pandangan Nintendo of America mengenai tren serikat pekerja yang saat ini bertumbuh dalam industri gaming pada pertemuan publik online. Ia mengatakan ia ditegur karena mengajukan “pertanyaan yang kurang baik” dan kemudian dipecat sebulan kemudian.
Alasan Nintendo menyebutkan bahwa Clifton telah mengungkap informasi rahasia. Cuitan yang dikutip tertanggal 16 Februari, berbunyi, “Dalam build hari ini, seseorang di suaru tempat telah menghapus seluruh tekstur lainnya di dalam gamekarena semuanya kini merah. Hanya berwarna merah. Sangat-sangat konyol.”
Clifton menyebutkan bahwa cuitan tersebut tidak jelas. Namun, Nintendo dikenal memiliki kebijakan media sosial yang ketat, yang menyebabkan banyak karyawan langsung berhenti membagikan postingan sepenuhnya agar menghindari hal yang tidak di inginkan.
Kontrak Clifton sendiri akhirnya diputus pada bulan Februari kemarin, yang akhirnya membuatnya melayangkan komplain, yang menarik perhatian cukup banyak pihak. Kemudian diikuti dengan berbagai mantan dan karyawan Nintendo saat ini yang mengutarakan pengalaman mereka.
Setelah pengaduan, penyelidikan dan pembicaraan untuk menyelesaikan hal tersebut dilakukan. Clifton mengatakan bahwa keinginannya adalah sebuah permintaan maaf dari presiden Nintendo of America, Doug Bowser, namun Nintendo memberikan tawaran untuk berbicara dengan departemen SDM perusahaan, kemudian sebuah surat referensi.
Sumber: IGN