Capcom Hadirkan Microtransactions di Resident Evil 4 Remake
Microtransactions, sebuah kata yang cukup dapat membuat para gamer kesal mengingat hal tersebut identik dengan pay 2 win. Namun tidak sedikit juga yang menerima hal tersebut selama masih berada dalam batas wajar, seperti menjadi sebuah item kosmetik saja untuk memperindah karakter, dan juga menganggap kalau mekanisme ini hanya boleh disuntikan untuk game-game free-to-play seperti Genshin Impact misalnya. Namun yang paling mengecewakan adalah ketika sebuah game premium, tanpa kabar sama sekali, langsung mendapatkan suntikan microtransactions. Seperti halnya yang terjadi dengan game Resident Evil 4 Remake dengan update terbarunya.
Baru-baru ini, bersamaan dengan perilisan DLC Mercenaries yang merupakan update konten gratis, Capcom menghadirkan microtransactions di game remake terbaru mereka. Bagian ini ditujukan untuk para gamer yang malas melakukan grinding untuk bisa mendapatkan senjata yang kuat, tentunya dengan kekuatan uang bisa membeli item bernama Upgrade Ticket.
Tentunya tidak sedikit gamer yang merasa dicurangi, karena Capcom sendiri tidak pernah menyebutkan kalau Resident Evil 4 Remake akan memiliki microtransaction di dalamnya.
Resident Evil 4 Remake sendiri saat ini sudah tersedia di platform PC dan juga konsol. Dan bagaimana menurut kalian mengenai kehadirna microtransactions di dalam sebuah game premium tanpa pengumuman apapun dari sang developer? Yes or no?
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.