Cyberpunk 2077 Tidak Menutup Kemungkinan Rilis Pada Konsol PS5 Dan Xbox Series X Nanti
Sebenarnya desas-desus berita ini telah lama berhembus semenjak informasi serta cuplikan-cuplikan pada game Cyberpunk 2077 dirilis bahwa nantinya akan rilis pada konsol PS5 maupun Xbox Series X karena sangat memungkinkan memang.
Akhirnya Semua desas desus itu terjawab sudah pada seseorang yang belum lama ini iseng bertanya pada CD Projekt RED yang saat ini masih mengerjakan project Cyberpunk 2077.
Pengguna Reddit yang bernama Astro4545 telah bertanya kepada perwakilan dari CD Projekt Red di Polandia bahwa cyberpunk 2077 apakah akan hadir pada konsol next-generation, dan dijawab langsung dengan positif mungkin saja.
Namun Pihak CD Projekt menambahkan bahwa saat ini mereka masih memfokus kan untuk PC dan konsol saat ini dulu, dan untuk kedepannya akan dipikirkan lebih lanjut.
Entah itu jawaban resmi ataupun hanya sekedar memberi harapan, namun setidaknya untuk Cyberpunk 2077 kami rasa tidak akan dirilis untuk konsol next-generation dalam waktu dekat, bisa jadi di tahun depan.
Daripada menunggu game ini rilis di PS5 ataupun Xbox Series X, lebih baik menunggu game ini rilis nanti di 16 April 2020, kan sebentar lagi tuh rilisnya?
sumber: reddit