Director Days Gone Ungkap 3 Alasan Mengapa Days Gone Kurang Sukses Ketika Dirilis
Penulis dan director dari game Days Gone mengungkap sejumlah alasan mengapa game tersebut memiliki performa dan ulasan yang kurang baik.
John Garvin memberikan alasan tersebut sebagai bentuk respon mengenai sebuah pertanyaan yang menanyakan mengenai pendapatnya mengapa game post-apocalyptic biker PS4 tersebut tidak mendapatkan ulasan yang tinggi ketika pertama kali dirilis di tahun 2019.
Garvin membalasnya dengan mengatakan bahwa terdapat tiga alasan, alasan yang pertama adalah karena permasalahan teknis seperti bug, streaming, dan frame rate. Yang kedua dia menuduh para pengulas tidak benar-benar memainkan game tersebut sebelum memberikan ulasan, dan yang ketiga berhubungan dengan pandangan politik, yakni pengulas ‘woke’.
Days Gone sendiri saat ini memiliki skor di situs Metacritic sebesar 71. Sejumlah game eksklusif PlayStation 4 lainnya memiliki skor yang lebih tinggi seperti Ghost of Tsushima yang berada di angka 83, dan God of War dari Santa Monica yang berada di skor 94.
Tentunya alasan ketiga tidak mendapatkan sambutan yang baik dari sejumlah pihak, dan terdapat yang menunjukan bahwa game Red Dead Redemption 2 yang berisikan berbagai unsur sksisme, dan rasisme memiliki skor 97 di Metacritic.
Pada tahun sebelumnya, Garvin juga menyebutkan dalam acara YouTube Jaffe David bahwa tidak banyak orang yang membeli game tersebut dalam harga penuh sehingga memiliki penjualan yang buruk.
Sumber: VGC