Elon Musk Kritik Biaya App Store Apple

Apple dan Epic Games telah terlibat dalam pertempuran hukum saat ini, dan beberapa orang telah menyuarakan pendapat mereka tentang masalah tersebut. Elon Musk juga baru-baru ini memutuskan untuk ikut, dan mengatakan pendapatnya mengenai situasu tersebut, dan Musk sepertinya berpihak kepada Epic.

Belum lama ini melalui media sosial Elon Musk juga ikut mendiskusikan Apple dan biaya Apple Store. Dilansir dari Musk, biaya App Store Apple adalah “pajak global de facto di internet” dan Epic Games benar. Meskipun Epic Games juga telah terlibat dalam gugatan dengan Google atas Play Store, Musk belum begitu kritis terhadap perusahaan tersebut.

Epic Games memulai kampanye Free Fortnite pada tahun lalu ketika perusahaan tersebut mulai berhadapan dengan Apple dan Google. Gugatan yang dilayangkan secara khusus berkaitan dengan biaya di kedua platform tersebut. Totalnya, Apple telah berhasil membuat 100 juta USD dari Fortnite sejak game tersebut berada di App Store.

Salah satu follower Elon Musk mengambil kesempatan ini untuk menyarankan sang miliader tersebut untuk membuat Telsa Phone, dan beberapa pengguna Twitter lainnya setuju. Namun yang lain mencoba mengingatkan Musk karena pernah menggunakan iPhone, dan menunjukan bahwa cuitan yang ia buat untuk mengkritik App Store Apple dikirim melalui sebuah iPhone. Namun, dengan cuitan tersebut, Musk menunjukan pendiriannya tentang masalah ini, dan menampilkan bahwa ia berpihak pada Epic.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More