Evil Dead: The Game Ditunda Hingga Bulan Mei Mendatang
Evil Dead: The Game dikabarkan telah ditunda dari jendela perilisannya di bulan Februari, kini game tersebut dijadwalkan untuk dirilis pada tanggal 13 Mei, 2022 mendatang.
Saber Interactive dan Boss Team Games membagikan berita tersebut melalui media sosial Twitter, dengan mengatakan bahwa penundaan tersebut merupakan sebuah bagian dari fakta bahwa , “ketika [tim] berangkat untuk membuat sebuah game baru yang layak untuk franchise Evil Dead, kami tahu hal tersebut harus menjadi sangat menarik.” Untuk memastikan game tersebut mencapai tujuan tersebut, mereka merasa bahwa penundaan dibutuhkan “untuk dapat memberikan pengalaman yang terbaik.”
Akun Twitter Evil Dead: The Game kemudian menulis, “terima kasih untuk kesabaran dan pengertian kalian.”
Kemudian terdapat cuitan lanjutan yang mengatakan bahwa para gamer tidak akan menunggu “terlalu lama” untuk info lebih lanjut mengenai Evil Dead: The Game, dan bahwa informasi pre-order dan sebuah trailer baru akan diungkap pada bulan Februari mendatang.
Evil Dead: The Game sendiri diumumkan pada saat The Game Awards 2020. Game ini akan menghadirkan gameplay co-op dan PvP bersamaan dengan kembalinya Bruce Campbell sebagai Ash Williams.
Dalam berbagai kesempatan, sejumlah pemain diharuskan untuk “menutup celah antar dunia,” sedangkan pemain lainnya akan “mengendalikan Kandarian Demon untuk memburu Ash dan temannya selagi merasuki Deadites, serta para survivor itu sendiri.”
Sumber: IGN