Serangan hacker di Fallout 76 pada akhir Desember 2019 lalu merupakan hantaman yang keras untuk pemainnya.
Bagaimana tidak, akibat serangan tersebut pemain kehilangan semua isi inventory serta perlengkapan tempurnya.
Terlebih lagi untuk mendapatkan semua itu, pemain telah menginvestasikan begitu banyak waktu bermain di Fallout 76.
Ketika bencana itu terjadi, Bethesda selaku developer dari Fallout 76 langsung menutup lubang keamanan di situ supaya tidak terjadi lebih banyak korban.
Sedangkan untuk pemain yang telah menjadi korban, akhirnya Bethesda kembalikan semua benda yang dimilikinya.
Semua benda tersebut diambil dari data terakhir pemain yang tersimpan di server game.
Selain itu, Bethesda juga tambahkan uang premium bernama Atoms untuk dibelanjakan di toko premium Atom Store.
Pemain yang mendapatkan kompensasi tambahan dari Bethesda tersebut mengaku kaget, karena mereka hanya berharap mendapatkan kembali isi inventory saja.(*)
Sumber: Polygon