Game Demon Slayer: The Hinokami Chronicles Dikonfirmasi Tuju Switch
Game Demon Slayer: The Hinokami Chronicles dikabarkan akan hadir di konsol Nintendo Switch. Sega mengumumkan bahwa selain tiba di Jepang, game ini juga akan hadir di wilayah North America dan Europe, sayangnya tanggal perilisannya masih cukup jauh. Game ini akan hadir di konsol Switch di Jepang pada tanggal 9 Juni mendatang, kemudian pada tanggal 10 Juni akan tersedia untuk diluar Jepang. Selain itu game ini juga akan tersedia dalam bentuk digital.
Sega juga memberikan sejumlah update mengenai hal yang akan ditemukan para pemain ketika game ini diluncurkan nanti. Salah satunya adalah Demon Slayer: The Hinokami Chronicles Switch Launch edition. Dimana edisi ini akan memberikan para pemain sebuah early access ke Kamado Tanjiro versi Kimetsu Academy, dimana biasanya kalian dapat membukanya ketika memainkan gamenya.
Sayangnya Sega tidak menyebutkan kapan kalian dapat menggunakan playable character tambahan lainnya. Sebelumnya karakter seperti Akaza, Enmu, Rui, Susamaru, Yahaba, dan Yushiro dengan Tamayo, semuanya muncul di platform lain setelah perilisannya. Setiap karakter ini diberikan melalui sebuah free update. Kalian juga, namun terdapat kemungkinan bahwa versi Switch akan hadir bersamaan dengan karakter tersebut, dimana seluruh patch untuk melakukan balance karakter juga akan hadir.
Jika kalian tidak ingin menunggu terlalu lama, kalian sudah dapat memainkan game ini di PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, dan PC.
Sumber: Siliconera