Game Halo: Combat Evolved Anniversary Sudah Dapat Kalian Mainkan Di PC
Kali ini Halo memberikan kejutan kepada kalian, dengan meluncurkan Halo: Combat Evolved tanpa pemberitahuan ke Steam hari ini walau sebelumnya developer 343 sudah memberikan petunjuk bahwa Halo: Combat Evolved akan hadir untuk PC.
Pada Halo: Combat Evolved kali ini berbeda dengan yang sudah dirilis pada tahun 2003, versi kali ini akan menggunakan grafis tahun 2011 yang dimana pada tahun itu, Microsoft memberikan remake kepada game Halo: Combat Evolved, bersamaan dengan fitur multiplayer serta bonus yang ada di Master Chief Collection, dan seperti biasa jika game dari konsol di port ke platform PC akan terdapat peningkatan fps yang lebih tinggi, mendukung resolusi layar hingga 4k, dan dukungan monitor ultra wide, di tambah lagi kalian dapat memilih ingin menggunakan grafis tahun 2003 atau tahun 2011.
Pada Steam, kalian dapat membeli Master Chief Collection seharga 170 ribuan, dan kalian akan mendapatkan 7 item sekaligus, yaitu:
- Halo: The Master Chief Collection
- Halo: Reach
- Halo: Combat Evolved Anniversary
- Halo 2 Anniversary
- Halo 3
- Halo 3: ODST
- Halo 4
Sayanganya bagi kalian yang hanya ingin memainkan Halo: Combat Evolved Anniversary ini harus tetap membeli Halo: The Master Chief Collection, dikarenakan Halo: Combat Evolved Anniversary hanya dijual sebagai DLC.
Sumber: gamesradar, pcgamer, steam