Game Metroidvania, HAAK Tuju Switch, PC dan Mobile

Salah satu game Metroidvania yang berjudul HAAK, dikabarkan oleh developer game tersebut yang bernama Blingame, bahwa game tersebut akan dirilis pada konsol Nintendo Switch, PC via Steam dan iOS serta Android. Sayangnya, pihak Blingame sampai saat ini belum mengabarkan kapan mereka akan merilis game pada ke empat platform tersebut. Selain itu, Blingame juga telah membagikan sebuah trailer untuk game tersebut yang bisa kalian lihat pada website resmi Blingame.

Berikut gambaran mengenai game ini (Sumber: Blingame)

Menjelajahi padang gurun pada dunia yang sudah kiamat untuk mencari secerca harapan. HAAK merupakan sebuah game retro Metroidvania bertema apocalyptic dengan gaya penggambaran retro. Pergerakan yang mulus dan senjata yang unik merupakan sebuah setting dasar untuk menghasilkan pengalaman yang cepat dan menyenangkan.

Berikut beberapa Key Features yang ada di game ini:

  • Faster Pace –  Berbeda dengan game action platformer sebelumnya, tingkat kesulitan gameplay bukanlah tujuan dari HAAK, Blingame menginginkan agar setiap pemain bisa menikmati game ini.
  • Electric Hook – Selain menjadi senjata untuk menyerang musuh, Electric Hook bisa digunakan juga sebagai alat untuk memicu ‘remote mechanisms’ untuk menyelesaikan berbagai puzzel, dan juga membantu kalian melewati berbagai rintangan.
  • ElecSide Quest & Stingers – HAAK memiliki banyak ‘side quest’ tersembunyi. Dengan terus melakukan eksplorasi di game, kalian bisa mendapatkan berbagai infomasi mengenai latar belakang cerita maupun karakter, dan pemain bisa mentafsir lebih mendalam, jadi setiap pengalaman bermain berasa baru dan tidak berulang.

Sumber: gematsu

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More