Game Touhou Mechanical Scrollery Akan Meluncur Bulan Ini Untuk PC

She has no weaknesses, and even shooting, cutting, stabbing, hitting, or killing her is useless.

Sebuah game Touhou yang terkenal akan bullet hell dan karakter yang ada dalam game tersebut, mendapatkan sebuah game baru bernama Touhou Mechanical Scrollery akan segera hadir pada bulan ini tepatnya pada tanggal 24 April yang akan dirilis pada platform PC melalui Steam.

Game Touhou Mechanical Scrollery Akan Meluncur Bulan Ini Untuk PC

Pada game free-flying hunting action RPG ini kalian akan bertarung di udara menggunakan karakter Reimu dan Marisa. Diceritakan sebuah senjata bernama Metal Spiders telah datang menginvasi Gensokyo, dan entah kenapa Metal Spiders tersebut muncul di Human Village, ceritanya akan bersetting setelah cerita dari Forbidden Scrollery dan Legacy of Lunatic Kingdom, tapi dikatakan kalian tidak perlu mengetahui cerita dari Forbidden Scrollery dan Legacy of Lunatic Kingdom untuk memainkan game ini.

Untuk sistem pertarungan terdapat 2 jenis serangan biasa yaitu melee, dan shooting, kemudian adanya sistem Spell Cards seperti game Touhou pada biasanya, Grazing, Equipment System untuk meningkatkan serangan Spell Card kalian dan yang terakhir kalian bisa menghancurkan bagian-bagian musuh untuk mendapatkan material yang nantinya digunakan untuk membuat dan meng-upgrade senjata kalian.

YouTube player

Berikut spesifikasi yang direkomendasikan untuk memainkan game ini (Sumber: Steam)

Minimum:

  • OS: Windows 7 64-bit | Windows 8 64-bit | Windows 10 64-bit
  • Processor: Intel Core i7 6700HQ
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: GeForce GTX 970M
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 4 GB
  • Sound Card: DirectX 11

Recommended:

  • OS: Windows 7 64-bit | Windows 8 64-bit | Windows 10 64-bit
  • Processor: Intel Core i7 5820K
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1050Ti
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 4 GB
  • Sound Card: DirectX 11

Sumber: gematsu, steam

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More