Genshin Impact Ungkap Detail Event Bantan Sango Case Files
Sebentar lagi para traveler akan berkesempatan untuk mendapatkan lebih banyak hewan untuk Serenitea Pot mereka di Genshin Impact. Sebuah gadget baru akan dihadirkan melalui event ini. Bantan Sango Case Files: The Warrior Dog akan dimulai hari ini 7 Desember, 2021. Dalam event ini kalian akan menangkap berbagai hewan. Setelah selesai, kalian bisa mendapatkan sebuah versi Omni-Ubiquity Net sekali pakai, dimana kalian bisa menangkap berbagai hewan kemudian menaruhnya di Serenitea Pot.
Dalam event Bantan Sango Case Files: The Warrior Dog, kalian harus menyelamatkan berbagai hewan dari Canine Bushin warrior, dan para pencuri. Selama kalian telah memiliki Adventure Rank 30 dan telah menyelesaikan Archon Quest Chapter 2, Act 1, kalian bisa berpartisipasi. Place of Interest: Hiding Spot challenge akan mengaktifkan sebuah stealth challenge. Canine Bushin akan bersiaga, dan kalian harus menggunakan Omni-Ubiquity Net untuk menangkat berbagai hewan kecil untuk menyelamatkan mereka, dan men-stun warrior dog. Setiap area akan menghadirkan tempat bersembunyi, kembang api untuk pengalihan, dan smoke machine untuk membantu kalian bersembunyi. Palace of Interest: Den of Thieves memberikan kalian kesempatan untuk melawan para pencuri. Setelah selesai, kalian bisa menyelamatkan bewan yang mereka tangkap. Semua hal ini bisa kalian lakukan secara solo, namun terdapat opsi untuk melakukannya secara co-op. Kalian juga bisa memasuki Challenge: Canine Path, yang bisa kalian masuki sendiri atau bersama pemain lain.
Untuk hadiahnya, seperti biasa kalian akan mendapatkan Primogems, material exp untuk karakter, Mora, Mystic Enhancement Ores, dan berbagai material ascension weapon.
Setelah event ini selesai kalian akan mendapatkan quest “Omni-Ubiquity Net” dimana mengizinkan kalian untuk menangkan berbagai mahluk seperti crystaflies, rubah, burung. Setelah menangkapnya, kalian bisa menaruh mereka di Serenitea Pot. Setiap minggunya kalian akan diberikan lima jaring saja.
Sumber: Siliconera