Ghostwire: Tokyo Kemungkinan Akan Dirilis Lebih Awal Dari Yang Direncanakan
Ghostwire: Tokyo dari Bethesda, dan Shinji Mikami kemungkinan akan dirilis lebih awal dibandingkan yang telah direncanakan sebelumnya. Hal ini berdasarkan sebuah listing di PlayStation Store untuk game tersebut, yang berhasil di ambil oleh MP1st, yang mengabarkan bahwa berdasarkan listing tersebut, game ini akan hadir pada tanggal 24 Maret mendatang. Game eksklusif PS5 dari Bethesda ini sebelumnya direncanakan untuk dirilis tahun lalu, namun pada musim panas kemarin game ini secara resmi ditunda ke awal tahun ini.
Game yang merupakan game horror, yang dikembangkan oleh Tango Gameworks dari kreator Resident Evil, Shinji Mikami, sebelumnya telah dijadwalkan untuk dirilis pada tahun 2021 di konsol Sony, dan PC. Dan karena penundaan ini, sebuah versi konsol Xbox kemungkinan tidak akan dirilis sebelum tahun 2023 tiba. Microsoft sendiri mengakuisisi perusahaan induk Tango, Bethesda tahun lalu, dan menghormati kesepakatan eksklusivitas PlayStation untuk Ghostwire, sama seperti Deathloop dari Arkane.
“Kami ingin menghadirkan game ini di tangan kalian secepatnya yang kami bisa, sehingga kalian bisa merasakan pengalaman yang tak terlupakan dari sebuah Tokyo berhantu, yang sudah kami bangun susah payah,” ujar Tango dalam sebuah pernyataan yang diberikan pada musim panas tahun lalu.
“Di waktu yang sama, kami juga berfokus untuk melindungi kesehatan semuanya di Tango. Jendela perilisan baru kami akan memberikan kami waktu untuk membawa dunia Ghostwire hidup seperti yang telah kami bayangkan.”
Sumber: VGC